Bertempat di Gedung Pusdiklat Muslimat NU Pusat, Gedung Serbaguna Muslimat NU Pondok Cabe, Senin 17 Januari 2022 dilaksanakan Pelatihan Pembuatan Kue, bagian dari pelaksanaan program TKM (Tenaga Kerja Mandiri) Pemula Mikro Muslimat NU bersinergi dengan Kemnaker RI.
Kelompok usaha dinamai Kelompok ” De NU Leven ” kelompok Pemula yang ber-anggotakan 16 (enam belas) ibu-ibu dengan Ketua kelompok Ibu Izzun Ni’mah. Dalam sambutannya mengatakan ” amanah suplement bantuan ini akan kita gunakan sebaik-baiknya, kesempatan ibu-ibu untuk menimba ilmu cara dan teknis membuat varian beberapa kue dan mempraktekkannya, serta jangan sungkan untuk bertanya dan saling berbagi info.ketrampilan,pengalaman dan semangat”. lanjutnya.
Hadir dalam acara pembukaan Pelatihan TKM (Tenaga Kerja MAndiri) Pemula mikro mewakili dari Pimpinan Pusat Muslimat NU Bidang Bidang Tenaga Kerja, Hj. Azzah Zumrud,M.Pd. Dalam sambutannya meng-apresiasi kegiatan dan menyatakan kehadirannya untuk memastikan kegiatan dari dana yang ada adalah tepat guna,tepat sasaran,tepat waktu pelaksanaan, “ibu-ibu semangat dan memastikan semua berjalan dengan lancar, walaupun pandemik ibu-ibu tetap semangat berkarya, produktif dan mandiri sejahtera”.aamiin, tutur Hj.Azzah.
PMK (Peraturan Menteri Ketenagakerjaan) RI No. 14 Tahun 2021 perihal Perubahan Atas Peraturan Menteri Ketenagakerjaan No.20 Tahun 2020 Tentang pedoman penyaluran Bantuan Pemerintah di Kementerian Ketenagakerjaan tahun anggaran 2021.
Ditempat terpisah Ibu Azzah Zumrud, Anggota Bidang tenaga kerja PP Muslimat NU menyampaikan Muslimat NU mengawal program ini dan memastikan sudah cair dan dapat menggunakan dana bantuan sebaik-baiknya. “Di Depok Jawa barat ada Kelompok yang bagus, pelatihan digitalisasi UMKM berbasis masyarakat.” , hendaknya bisa dikatakan program tepat sasaran.
Dalam kesempatan yang sama secara simbolis diserahterimakan bantuan peralatan alat pembuat kue kepada peserta pelatihan,setelah komitmen bersama semua peserta hadir dan tertib serta aktif dalam pelatihan, dan komitmen siap untuk pemantauan dan evaluasi progress masing-masing setelah pelatihan selesai.